WIZ Sinjai Salurkan Bantuan Sembako untuk Korban Longsor di Kompang, Sinjai Tengah

Sinjai.Wahdah.Or.Id – Lembaga kemanusiaan Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) Sinjai kembali menebar kepedulian dengan menyalurkan bantuan sembako kepada warga terdampak longsor di Kelurahan Kompang, Dusun Bonto, Kecamatan Sinjai Tengah pada Ahad 13 Juli 2025.

Bantuan ini diserahkan secara simbolis kepada Kepala Dusun Bonto, Bapak Ardy, dan beberapa perwakilan warga, untuk kemudian didistribusikan langsung kepada 25 Kepala Keluarga (KK) yang menjadi korban terdampak bencana.

Akses jalan yang masih tertutup material longsor membuat tim WIZ Sinjai belum bisa menyalurkan bantuan langsung ke rumah-rumah warga. Meski demikian, koordinasi bersama aparat dusun memastikan bantuan tetap sampai kepada mereka yang membutuhkan.

Kepala Dusun Bonto, Pak Ardy, menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan dan perhatian yang diberikan. Menurutnya, bantuan ini sangat berarti bagi warganya yang kini tengah berjuang pulih dari dampak bencana.

“Kami sangat bersyukur atas bantuan yang diberikan. Ini sangat membantu kebutuhan dasar warga yang saat ini masih kesulitan akses dan logistik,” ujar Pak Ardy.

Sementara itu, personil WIZ Sinjai, Andi Reski Akas, menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan bentuk kepedulian nyata terhadap sesama, sekaligus wujud amanah dari para donatur.

“Kami menyadari betul bahwa di tengah bencana, yang paling dibutuhkan adalah kehadiran dan kepedulian. Semoga bantuan ini bisa meringankan beban warga, dan semoga Allah membalas kebaikan para donatur,” ungkapnya.

Bencana longsor yang melanda kawasan tersebut mengakibatkan kerusakan pada infrastruktur dan akses jalan, serta mengisolasi sebagian rumah warga. Hingga kini, proses evakuasi dan pembersihan masih terus dilakukan.

Program ini merupakan bagian dari aksi "Berkah Peduli" yang digalakkan oleh WIZ Sinjai sebagai wujud tanggap darurat kemanusiaan dan solidaritas sosial.